Simak deretan game Android terbaik. Ada beberapa game terbaru yang juga rilis di bulan ini, hingga game lainnya yang masih seru untuk dimainkan saat ini juga. Yuk, simak selengkapnya di sini! Apakah Anda sedang mencari game Android yang seru di bulan September ini? Jangan bingung, kami telah menyiapkan daftar game Android terbaik di bulan ini.
Tidak bisa dipungkiri, smartphone Android merupakan salah satu platform terbaik untuk menyalurkan hobi bermain game. Tak perlu colok keyboard, mouse atau kontroler lainnya, Anda cukup download berbagai judul game yang ada di toko aplikasi, lalu mainkan dengan layar sentuh. Bahkan, main game di Android juga bisa sambil rebahan. Santai banget, kan? Perlu diketahui, beberapa game yang telah dirangkum sebagian merupakan terbaru, namun demikain beberapa diantaranya telah rilis sebelum ini. Tak perlu berlama-lama lagi, berikut deretan game Android terbaik, Cek selengkapnya di bawah ini.
Cloud Song: Saga of Skywalkers
Pecinta MMORPG (Massively Multiplayer Online Role Playing Game) mungkin dapat menjajal salah satu game Android terbaru di bulan ini. Jelajahi dunia fantasi dengan karakter yang imut dan lucu di Cloud Song: Saga of Skywalkers. Memanjakan gamers tanah air, game Android ini juga mendukung silih suara Bahasa Indonesia. Berbagai macam jenis class dapat Anda pilih dalam game ini. Anda juga dapat mengoleksi pet atau peliharaan yang lucu-lucu serta memiliki kemampuan tempur unik.
Knight’s Edge
Apakah Anda termasuk orang yang hanya menyisihkan waktu-waktu tertentu untuk bermain game? Buat para gamer casual, Knight’s Edge hadir sebagai salah satu kandidat game terbaik di bulan ini. Gameplay-nya cukup sederhana, Anda akan menjadi Knight yang dibekali berbagai senjata pilihan untuk menghabisi para monster yang muncul di area. Kontrolnya juga cukup mudah, bahkan dengan satu tangan Anda dapat bermain game ini. Yang perlu Anda pelajari supaya jago bermain game ini adalah menyerang dan menghindar. Jangan lupa tingkatkan level karakter serta persenjataan agar lebih mudah menghabisi monster yang kerap kali muncul. Biar makin seru, terdapat fitur 3v3 multiplayer match untuk menguji karakter melawan player lain secara online.
World Flipper
Apa jadinya jika sebuah game Pinball dikombinasikan dengan gaya khas RPG serta karakter-karakter yang menarik? Semuanya dapat Anda temukan di Wold Flipper, sebuah game Android yang memadukan action RPG dan Pinball dengan style yang unik. Bola yang umumnya Anda temukan di Pinball dirombak menjadi karakter yang memiliki kemampuan unik dalam game ini. Dibungkus dengan visual yang cantik bergaya pixel, membuat kita bernostalgia seperti game-game jadul. Rilis beberapa minggu lalu, World Flipper masuk dalam jajaran game Android terbaik yang dapat Anda mainkan di bulan ini.
MARVEL Future Revolution
Meskipun game yang satu ini telah rilis sejak bulan Agusus lalu, MARVEL Future Revolution masih menjadi salah satu game terbaik di bulan September ini juga. Dengan beragam konten yang dapat Anda jelajahi, termasuk misi, mengoleksi equipment dan kostum, hingga meningkatkan skill, membuat para pemainnya betah memainkan game ini. Menggunakan Unreal Engine, Marvel Future Revolution menghadirkan visual apik yang realistis serta memanjakan mata Anda.